Label

Senin, 28 Juni 2010

Jawaban Untuk Masa Depan


Apa yang kita pikirkan tentang masa depan???????

Sahabat – sahabat tersayang ku

Assalamualaikum...

Salam saya kepada sahabat... yang sedang membuat rencana besar bagi masa depannya,

Yang sedang terus berupaya memperbaharui sikap agar menjadi indah dimasa depannya,

Yang sedang belajar melakukan banyak hal hari ini yang menjadi dampak yang besar dimasa depannya,

Semoga kita selalu di mudahkan oleh Allah dalam mewujudkan Masa depannya.

Amin...

Sahabatku.... bila bicara masa depan ...

Bicaralah dengan ketegasan sikap.

Bila ditanya tentang masa depan

Berdirilah dengan tegap, dan jawablah dengan yakin

SAYA AKAN SEPERTI INI “

“ SAYA AKAN MENJADI INI”

“ SAYA AKAN MEMILIKI INI”

Tentu saja sikap kita sangat menentukan perkataan kita

Maka saat mengatakan ini tegaskan sikap kita.

Tersenyumlah dengan kemenangan dan pasang wajah keberhasilan anda.

Lalu bagaimana dengan pendapat karena sikap kita tadi ada yang bilang

apa itu tidak mendahului takdir Tuhan”?

Coba pahami ini ya...

Bukankah Allah telah merencanakan kehidupan kita

Jaaauuuuuuuuuuh sebelum kita kita dilahirkan.

Jadi kalau bicara akan jadi seperti ini, akan memiliki ini, atau menjadi siapapun 1 tahun, 5 tahun, 10 tahun atau beberapa tahun kedepan atau bahkan kita merencanakan itu besok.. hahahahaa.. itu bukan mendahului takdir atau kehendak Allah .

Karena sebenarnya kehidupan kita sudah terencana dengan Indah dan sistematis dengan segala kejadian yang kita alami ini.

Jadi jangan takut untuk berbicara tentang Masa Depan, jangan terdiam saat ditanya tentang Masa Depan,,, bukan saatnya kita dibatasi oleh khayalan kita. Wujudkanlah semua itu, Allah tidak akan tega jika tidak mengabulkan kesungguhan kita. Karena beliau berfirman “ Sesungguhnya Barang Siapa Yang bersungguh – Sungguh akan mendapatkannya”.

Hanya saja” Allah itu memberikan yang kita butuhkan, bukan yang kita inginkan”

Begitu kata orang baik yang menasehatkan pada saya. (Makasih yea kak ^_^...)

Jadi kalau mau berdoa, berdoalah sesuai kebutuhan kita untuk masa depan bukan untuk berdoa sesuai keinginan kita.

karena apa?

Karena “sesuatu yang kita inginkan itu belum tentu diinginkan Allah, belum Tentu baik dimata Allah.

Karena Allah itu Maha Tahu. Beda dengan kebutuhan karena kebutuhan itu hal yang akan diberikan kadang tanpa harus meminta. Kerena Allah itu maha mengetahui apa yang kita butuhkan dan mulai sekarang berdoalah

“ Wahai Zat yang Menguasai waktu...

jika setiap waktu dari kehidupan kami telah Engkau rencanakan

jauh sebelum kami dilahirkan,

Maka izinkan kami untuk mewujudkan rencana indahMu

dengan sikap dan kehidupan kami dimasa depan.

Wahai yang Maha Kuasa Engkau Tahu bahwa kami tak punya modal

Untuk mengindahkan kehidupan ini tanpa KetenagaanMu

Jadi dengan wajah penuh kasih ini kami meminta

Tenagakan kami untuk bekerja keras

Penuhi kebutuhan kami untuk memenuhi kebutuhan kehidupan kami dimasa depan

Sesuai rencanaMu..

Mampukan kami dengan kuasaMu. Karena tanpa itu kami tidak akan mampu mengindahkan

Masa depan kami...

Karena Kami yakin perencanaan bagi kehidupan kami sangatlah indah.

Sahabatku. Mulai sekarang...

Yucks... kita berupaya , merubah sikap buruk kita tentang dan

Untuk masa depan.

Capailah kebutuhan kita untuk masa depan

Buang jauh – jauh sebagian dari keinginan kita itu yang saat kita menginginkan dan terlalu lama dalam keinginan yang tak terwujud adalah penundaan dari waktu kita menuju masa depan..

Mulai sekarang berbicaralah dengan yakin tentang pertanyaan masa depan kita

Dan serahkan semua tindakan itu dengan Perencanaan Allah

Lalu ikhlaskan diri dengan hasil yang Allah Anugerahkan.

Salam sayang selalu untuk yang mau baca sampai habis...

Heee... semoga Allah selalu memberikan hidayahNya.. pada kita semua. Amin

Wassalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar